PDIP Tegaskan Situasi Pilkada di Jakarta Masih Cair

Ilustrasi. Foto: Dok Medcom.id

PDIP Tegaskan Situasi Pilkada di Jakarta Masih Cair

Yakub Pryatama • 7 July 2024 10:12

Jakarta: Juru bicara PDI Perjuangan (PDIP) Chico Hakim menegaskan bahwa situasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta masih cair. PDIP masih menganggap semua tokoh berpotensi untuk maju, seperti mantan Panglima TNI Andika Perkasa, Nadiem Makarim, hingga Pramono Anung.

“Sejauh ini masih cair Pilkada di Jakarta,” papar Chico kepada Media Indonesia, Minggu, 7 Juli 2024.

Chico menyatakan partai berlambang banteng itu akan mengusung calon gubernur dan wakil gubernur sendiri. Sehingga butuh waktu untuk menentukan yang terbaik untuk maju di Pilgub DKI.

“Kita mau mengusung calon (cagub atau cawagub) jadi kita lihat parpol mana yang siap bekerja sama dengan syarat tersebut,” papar Chico.
 

Baca juga: PDIP Diprediksi Tak Usung Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024


Sementara itu, PDIP disebut bakal bikin poros baru dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk mengarungi kontestasi Pilkada DKI Jakarta 2024. Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, mengatakan poros baru PDIP-PKB bisa saja terjadi selama memenuhi kuota syarat maju Pilgub Jakarta.

"Bisa saja selama memenuhi kuota yang ada. Dalam artian persyaratan dan mekanismenya itu mencukupi bukan tidak mungkin, politik kan dinamis," ungkap Puan di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis, 4 Juli 2024.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Eko Nordiansyah)