Ilustrasi penerima bansos. Foto: dok MI/Andri Widiyanto.
Ade Hapsari Lestarini • 6 November 2025 08:07
Jakarta: Pemerintah kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra) untuk triwulan IV tahun 2025 sebesar Rp900 ribu. Bantuan ini diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk mempertahankan daya beli mereka menjelang akhir 2025.
Apa itu BLT Kesra?
BLT Kesra 2025 adalah program bantuan sosial tunai dari pemerintah pusat yang ditujukan untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah dalam memenuhi kebutuhan pokok di tengah tekanan ekonomi dan kenaikan harga.
Bantuan ini menyasar KPM dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) pada desil 1–4, dengan total penerima mencapai sekitar 35 juta keluarga atau setara 140 juta jiwa.
Jumlah dan jadwal pencairan bantuan BLT Kesra 2025
Melansir dari
Fahum UMSU, jumlah bantuan BLT Kesra yang diberikan adalah Rp300 ribu untuk setiap bulan yang dicairkan secara sekaligus untuk tiga bulan, sehingga KPM menerima total bantuan sebesar Rp900 ribu yang disalurkan melalui rekening Bank Himbara, meliputi BRI, Mandiri, BNI, dan BSI, serta PT Pos Indonesia.
Bantuan ini telah disalurkan sejak 20 Oktober 2025, namun sempat mengalami kendala hingga akhirnya proses penyalurannya terhambat. Diketahui per 3 November 2025 kemarin, bantuan BLT Kesra kembali cair untuk KPM yang memiliki rekening di BSI, BRI, dan BNI. Sedangkan untuk pemilik rekening Bank Mandiri, bantuan akan mulai dicairkan hari ini.
Ilustrasi. Foto: dok MI.
Cara cek status penerima BLT Kesra 2025
Berikut merupakan langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk memeriksa status penerima BLT Kesra 2025:
1. Melalui Website Kemensos
- Kunjungi website resmi Kemensos https://cekbansos.kemensos.go.id.
- Lengkapi data domisili Anda sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP), meliputi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa.
- Masukkkan nama lengkap Anda.
- Ketik kode verifikasi atau captcha.
- Tekan tombol “Cari Data”. Sistem akan menampilkan nama dan status penerimaan BLT Kesra apabila Anda terdaftar di dalamnya.
2. Melalui Aplikasi Cek Bansos
- Unduh aplikasi Cek Bansos melalui Google Play Store atau App Store.
- Login dengan akun Anda atau daftar dengan akun baru apabila belum memiliki.
- Pilih menu “Cek Bansos”.
- Masukkan data domisili dan nama lengkap Anda sesuai dengan KTP.
- Ketik kode verifikasi dan tekan tombol “Cari Data”.
- Aplikasi akan menampilkan informasi mengenai status penerimaan Anda pada bantuan BLT Kesra 2025. (Alfiah Ziha Rahmatul Laili)