Pelatih dan Pemain Timnas Palestina Berterima Kasih kepada Warga Indonesia

Pelatih Palestina, Makrem Dobboub (tengah) dalam sesi jumpa pers jelang laga melawan Timnas Palestina. (Medcom.id/Amal)

FIFA Match Day

Pelatih dan Pemain Timnas Palestina Berterima Kasih kepada Warga Indonesia

Amaluddin • 14 June 2023 03:27

Surabaya: Pelatih timnas Palestina, Makram Dabboub, terenyuh ketika mendapat sambutan hangat di Indonesia. Selain itu, Makram juga mengaku bangga saat mengetahui 10 persen dari hasil penjualan tiket kontra Indonesia bakal disumbangkan untuk warga negaranya.

"Assalamualaikum, halo semuanya. Kami ingin berterima kasih untuk pemerintah Indonesia, warga, dan federasi (PSSI) untuk sambutan yang hangat," kata Makram dalam jumpa pers pertandingan timnas Indonesia vs Palestina, di Surabaya, Selasa, (13/6/2023).

Makram berulangkali menyampaikan terima kasih atas sumbangan dari penjualan tiket tersebut. Menurutnya, Indonesia sudah dianggap sebagai saudara oleh warga Palestina. Apalagi, beberapa bantuan dari Indonesia sudah dirasakan oleh masyarakat Palestina. 

"Tidak berbeda dengan rakyat Indonesia yang stand with Palestine setiap waktu. Jadi terima kasih kepada mereka (rakyat Indonesia) menyisihkan 10 persen dari penjualan tiket," ujarnya.

Sementara itu, Tamer Seyam yang mewakili pemain Palestina juga menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Indonesia. Menurutnya, sambutan yang diberikan sangat hangat dan keramahan masyarakat Indonesia tidak perlu diragukan lagi. 

"Kami juga berterima kasih untuk warga Indonesia, PSSI juga pemerintah. Kami sangat senang melihat warga Indonesia sangat menyambut Palestina," pungkasnya.

Timnas Palestina dijadwalkan menghadapi Indonesia untuk memainkan laga persahabatan FIFA Match Day di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) pada Rabu 14 Juni pukul 19.00 WIB. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Kautsar)