Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menggelar pertemuan dengan Kepala Staf Gabungan Amerika Serikat Jenderal Dan Caine di sela kegiatan CHODs 2025. Foto: Istimewa.
Anggi Tondi Martaon • 28 August 2025 17:37
Jakarta: Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menunjukkan peran aktif Indonesia dalam memperkuat kerja sama pertahanan regional dan global. Salah satunya dengan melakukan serangkaian courtesy call sebelum pembukaan forum bergengsi Chiefs of Defence (CHODs) 2025, di Thailand, Selasa, 26 Agustus 2025.
Dalam kegiatan tersebut, Panglima TNI mengadakan pertemuan bilateral secara berturut-turut dengan sejumlah pimpinan militer negara sahabat. Di antaranya, Kepala Staf Gabungan Amerika Serikat Jenderal Dan Caine, Panglima Angkatan Bersenjata Papua Nugini Laksamana Philip Polewara, dan Panglima Angkatan Bersenjata Australia Laksamana David Johnston AC, serta Panglima Angkatan Bersenjata Thailand Jenderal Songwit Noonpackdee.
Dalam setiap pertemuan, Panglima TNI menekankan pentingnya kerja sama militer yang adaptif, setara, dan saling menghormati dalam menjaga stabilitas kawasan. Isu-isu strategis yang dibahas meliputi penguatan interoperabilitas, kerja sama latihan bersama, keamanan maritim, hingga penanggulangan bencana alam dan ancaman non-tradisional.
Baca juga:
Ratusan Pelajar Antusias Nobar Film 'Believe' Biografi Jenderal TNI Agus Subiyanto |