Ilustrasi. Foto: dok ASABRI.
Husen Miftahudin • 24 November 2025 15:37
Jakarta: PT ASABRI (Persero) terus menunjukkan kinerja positif dalam pengelolaan aset dan operasionalnya. Dalam empat tahun terakhir sejak 2020, pertumbuhan rata-rata total aset ASABRI sebesar 12,54 persen (menggunakan metode Compounded Annual Growth Rate/CAGR), dari Rp31,07 triliun pada 2020 menjadi Rp49,85 triliun pada 2024.
"Peningkatan aset ini bukan hanya mencerminkan keberhasilan, tetapi juga wujud nyata komitmen ASABRI sebagai pelindung kesejahteraan sosial bagi Prajurit TNI, Anggota Polri, dan ASN di lingkungan Kementerian Pertahanan dan Polri," ucap Direktur Utama ASABRI Jeffry Haryadi P.M. dalam keterangan tertulis, Senin, 24 November 2025.
Perjalanan pemulihan ASABRI tercermin dari pergerakan ekuitas yang membaik dari posisi 2020 sebesar minus Rp13,30 triliun menjadi minus Rp906,74 miliar pada 2024. Perubahan besar ini menandakan wujud nyata upaya perbaikan kinerja perusahaan yang dilakukan terus menerus dan berkelanjutan dalam upaya memperkuat fondasi keuangan perusahaan.
Pertumbuhan aset yang dicapai, serta perbaikan kondisi ekuitas oleh perusahaan merupakan hasil kinerja perusahaan yang mengedepankan penerapan prinsip kepatuhan dan tata kelola perusahaan yang baik (good corporate governance), manajemen risiko, serta penguatan tata kelola investasi yang prudent yang dijalankan secara konsisten dan berkesinambungan sehingga seluruh proses kinerja dapat dipertanggungjawabkan secara transparan kepada para pemangku kepentingan.
"Kami akan terus memastikan setiap kebijakan dan langkah strategis perusahaan berorientasi pada kepentingan peserta dengan menjunjung tinggi tata kelola yang baik dan profesionalisme sehingga dapat mewujudkan visi dan misi perusahaan ke depan," tegas Jeffry.
| Baca juga: Sistem Pembayaran Kampus Masuki Era Baru dengan Kehadiran Gerai Digital |
