Ilustrasi baterai mobil listrik. Foto: Dokumen Honda
Annisa Ayu Artanti • 29 December 2023 12:07
Jakarta: PT Aneka Tambang Tbk (Antam) dan Ningbo Contemporary Brunp Lygend Co. Ltd (BCL), melalui anak usahanya HongKong CBL Limited (HKCBL) selesai melakukan serangkaian transaksi hilirisasi nikel terintegrasi di Indonesia.
Melansir siaran pers yang dipublikasikan dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat, 29 Desember 2023, Sekretaris Perusahaan Syarif Faisal Alkadrie mengatakan Antam dan HKCBL secara langsung terlibat dalam dua transaksi jual beli.
Pertama, transaksi jual beli saham pada anak perusahaan Antam yaitu PT Sumberdaya Arindo (SDA). Lalu kedua, transaksi jual beli pada saham anak perusahaan Antam, PT Feni Haltim (FHT) yang diselesaikan pada 28 Desember 2023.
Baca juga:
Indonesia Diuntungkan dalam Pengembangan Ekosistem Kendaraan Listrik |