Realisasi Kartu Sakti Jokowi Dipamerkan saat Sidang Tahunan

Presiden Joko Widodo. Foto: Tangkapan layar YouTube

Realisasi Kartu Sakti Jokowi Dipamerkan saat Sidang Tahunan

Annisa ayu artanti • 16 August 2024 11:46

Jakarta: Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan pembangunan yang ada saat ini sudah dirasakan oleh semua lapisan kalangan masyarakat.

Hal itu terlihat dari banyaknya upaya perlindungan yang diberikan oleh pemerintah untuk masyarakat ekonomi bawah yang kemudian memberikan multiplier effect kepada masyarakat secara luas.

"Ini adalah pembangunan yang kita cita-citakan bersama. Pembangunan yang menyentuh semua lapisan masyarakat," kata Jokowi dalam Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR dan DPD, di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat, 16 Agustus 2024.

Selama sepuluh tahun, dia menyebutkan pemerintah telah mengeluarkan banyak anggaran untuk merealisasikan program kartu-kartu sakti. Contohnya anggaran sebanyak Rp361 triliun yang digunakan untuk Kartu Indonesia Sehat (KIS).

 
Baca juga:

Jokowi: Indonesia Berhasil Pertahankan Pertumbuhan Ekonomi Saat Negara Lain Hadapi Perlambatan

KIS layani lebih dari 92 juta peserta selama satu dekade

Dalam satu dekade, KIS telah melayani lebih dari 92 juta peserta JKN per tahun, mulai dari usia dini sampai lansia yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Rp113 triliun anggaran Kartu Indonesia Pintar selama sepuluh tahun telah digunakan untuk pendidikan lebih dari 20 juta siswa per tahun, mulai SD sampai SMA/SMK di seluruh Indonesia," sebut dia.

Kemudian Rp225 triliun anggaran Program Keluarga Harapan selama sepuluh tahun telah dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi sekitar sepuluh juta keluarga kurang mampu per tahun.

Lalu, Rp60,3 triliun anggaran Pra Kerja selama lima tahun telah dimanfaatkan untuk menambah keahlian 18,8 juta pekerja yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Pembangunan yang memberi dampak bagi masyarakat luas. Pembangunan yang membuka peluang untuk tumbuh bersama," ucap Jokowi.
 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id