Gaya Main Arsenal Cocok untuk Timber

Bek Arsenal, Jurrien Timber (AFP/Marcel ter Bals)

Arsenal

Gaya Main Arsenal Cocok untuk Timber

Gregorius Gelino • 15 July 2023 09:49

London: Arsenal sepakat mendatangkan Jurrien Timber dari Ajax Amsterdam. Bek asal Belanda itu menyepakati kontrak lima tahun dengan The Gunners.

Timber begitu senang bisa bergabung dengan Arsenal. Menurut bek 22 tahun ini, gaya main The Gunners cocok untuknya karena mirip seperti Ajax.

"Saya sangat antusias, terutama setelah saya berada di sini. Semua orang sangat baik dan anda bisa lihat bahwa ini adalah klub besar," kata Timber di situs resmi klub.

"Saya sangat antusias bermain untuk klub indah ini dan tak sabar untuk memulai dan tentu saja melihat fans di stadion. Saya suka cara Arsenal bermain, sedikit mirip dengan Ajax, dan saya saya suka bermain dari belakang," paparnya.

"Saya pikir saya beruntung bisa bermain sebagai bek tengah, bek kanan, terkadang di tengah juga. Jadi saya pikir ini adalah hal bagus dan saya perlu mempertahankannya," ungkapnya.

Timber memperkuat Ajax sejak 2014 dan mencatatkan 121 penampilan dengan sumbangan 6 gol serta 4 assist. Bek asal Belanda itu juga meraih dua gelar Eredivisie dan satu Piala KNVB.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Gregorius Gelino)