Banjir di wilayah Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang.
7 Kecamatan di Kabupaten Tangerang Terendam Banjir, 14.000 KK Terdampak
Hendrik Simorangkir • 24 January 2026 22:11
Tangerang: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang mencatat sebanyak tujuh kecamatan di wilayahnya terendam banjir. Jumlah korban terdampak mencapai 14.000 kepala keluarga.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ahmad Taufik, mengatakan hal tersebut akibat hujan deras dengan intensitas tinggi. Selain itu, meluapnya aliran sungai pun menjadi faktor penyebab lainnya.
"Tujuh kecamatan yang masih terendam banjir itu ketinggian debit air mencapai 60 sentimeter hingga dua meter lebih. Tujuh kecamatan itu yakni Kecamatan Gunung Kaler, Kresek, Pasar Kemis, Solear, Cisoka, Jayanti, dan Balaraja," ujar Taufik pada Minggu, 25 Januari 2026.
Taufik menuturkan, dua persen dari tujuh kecamatan dengan jumlah 14.000 KK yang terdampak masih mengungsi di posko dan tempat lebih aman. "Secara pasti memang belum kita hitung, karena memang perubahan cuaca ini, tapi kurang lebih sudah mencapai 14 ribu KK yang terdampak," kata Taufik.
Taufik menjelaskan, sebagai upaya penanganan jangka pendek, pihaknya telah menerjunkan sejumlah personel, sarana, dan prasarana untuk membantu para korban bencana.
"Kemarin kami sudah menyalurkan mesin penyedot pompa dan lainnya. Dari Dinas Bina Marga sendiri juga mengirimkan mesin sedot air," jelas Taufik.

Seorang warga tengah dievakuasi dari banjir di Perumahan Taman Cikande, Jayanti, Kabupaten Tangerang.