Evakuasi korban longsor di Desa Cipondok, Kecamatan Kasomalang, Kabupaten Subang. Basarnas Bandung
Longsor Wisata Pemandian Air Panas di Subang, 2 Orang Tewas Tertimbun
Media Indonesia • 8 January 2024 13:06
Subang: Dua orang meninggal dunia dan sembilan orang lainnya luka luka dalam bencana longsor di objek wisata pemandian Cipondoh, Kabupaten Subang,Jawa Barat. Tim gabungan dikerahkan untuk mengevakuasi korban. Sekitar 100 Tim SAR Gabungan dikerahkan untuk melakukan pencarian korban.
Upaya pencarian korban oleh Tim SAR gabungan dimulai sejak pukul 09.30 WIB dan langsung bergerak ke lokasi longsoran. Petugas tim SAR Gabungan mengunakan alat manual langsung melakukan pencarian korban, dengan membersihkan reruntuhan bangunan dan longsoran.
Tim SAR tak bisa mengerahkan alat berat akibat terkendala akses jalan yang tak bisa masuk mobil maupun alat berat. Sehingga pencarian dilakukan secara manual. Petugas terlihat membersihkan sisa-sisa longsoran dengan alat seadanya.
Berdasarkan pantauan di lokasi Longsoran, terlihat sisa-sisa bekas ongsoran mulai dari batu besar, pepohonan, sisa-sisa reruntuhan bangunan dan pagar. Setelah melakukan pencarian satu korban yang dinyatakan hilang berhasil ditemukan dalam kondisi tertimbun lumpur. Korban merupakan pengelola objek wisata tersebut. Sementara satu korban lainnya telah ditemukan Minggu malam, 7 Januari 2024.
"Alhamdulillah korban sudah ditentukan dalam posisi tertutup lumpur. Korban atas nama Danang warga setempat," Kata Ate petugas Tagana, Senin, 8 Januari 2024.
Sementara dua orang korban luka lula suami istri yang merupakan pengunjung wisata tersebut masih dalam perawatan di Puskesmas Kasomalang Subang.