Pramono-Rano Siapkan Solusi Atasi Banyaknya Perkampungan Kumuh

Paslon Pilgub Jakarta 2024, Pramono Anung-Rano Karno (Pramono-Rano). Foto: Tangkapan layar.

Pramono-Rano Siapkan Solusi Atasi Banyaknya Perkampungan Kumuh

Arif Wicaksono • 17 November 2024 19:56

Jakarta: Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Pramono Anung-Rano Karno (Pramono-Rano) bakal fokus mengatasi banyaknya kampung kumuh. Hal itu disampaikan dalam debat ketiga Pilgub Jakarta.

"Jakarta bukan tentang SCBD, Sudirman, Menteng atau Gatot Subroto saja. Selama hampir dua setengah bulan saya dan bang dul berkeliling di Jakarta kami mendapatkan ada 42.445 rw kampung kumuh. Perbedaan atau disparitas kaya dan miskin yang begitu mencolok di Jakarta," tegas Pramono dalam debat terakhir Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Minggu, 17 November 2024. 

Dia mengatakan sudah berkeliling ke Kampung Tanah Tinggi, Kampung Bayam, serta Kampung Apung di Tambora.  Banyak permasalahan yang ditemui saat blusukan.

"Di setiap  kampung ini kami mendapatkan sanitasi yang sulit. Orang tidur satu hari dalam satu rumah dibagi menjadi 3 siap dan kemudian juga banyak warga di Jakarta yang tidak pernah melihat matahari," teagas dia. 
 

Baca juga: 

Pramono: Kami Tak akan Menjanjikan Sesuatu yang Tidak Mungkin


Dia menegaskan berkomitmen menata kampung serta  menyediakan hunian yang terjangkau bagi warga yang akan ditempatkan di tanah milik Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) atau milik pemerintah Jakarta. Dia menegaskan langit tanpa polusi, sanitasi bersih, dan lingkungan asri adalah hak bagi semua warga Jakarta.

"Ruang terbuka hijau sekarang ini 5,2 persen undang undang mengatur 30 persen. Kami akan berusaha semaksimal mungkin agar ruang terbuka hijau ini bisa diraih kalau kami menjabat gubernur dan wakil gubernur Jakarta," tegas dia. 

Dia juga akan fokus melakukan penambahan armada dan transportasi Jabodetabek berbasis listrik untuk penurunan emisi yang ada. Dia mewajibkan perusahaan untuk memasang  alat monitor asap di cerobong serta filter udara. 

"Kami akan memberikan sanksi bagi perusahaan yang tidak menuruti ini," tegas dia yang menegaskan akan membuka taman taman di Jakarta selama 24 jam dengan cctv. 

Untuk air bersih, Pramono mengatakan akan memberikan kebutuhan tersebut kepada seluruh warga Jakarta. Sebab, baru 44 persen warga Jakarta yang mendapat akses air bersih.

"Kami berdua saya dan bang dul kalau menjadi gubernur dan wakil gubernur, maka kami berjanji pada tahun 2009 akan 100 persen bisa dipenuhi seluruh air bersih bagi warga Jakarta," tegas dia yang akan melanjutkan sumur resapan. 

"Kita berdua akan menjadi pelayan bagi masyarakat Jakarta melayani dengan hati tanpa gimmick," tegas Pramono.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Arif Wicaksono)