Longsor Memutus Akses Jalan Antar-Kelurahan di Temanggung

Ilustrasi--Tebing longsor menimpa tiga rumah di Desa Kalimanggis, Kecamatan Kaloran, Temanggung. (MI/Tosiani)

Longsor Memutus Akses Jalan Antar-Kelurahan di Temanggung

Media Indonesia • 1 January 2024 13:54

Temanggung: Hujan lebat sejak Sabtu-Minggu, 30-31 Desember 2023, mengakibatkan tanah longsor di Kelurahan Giyanti, Kecamatan Temanggung, Jawa Tengah yang memutus akses jalan antara Kelurahan Giyanti dan Desa Purworejo. 

"Untuk keamanan jalur penghubung dua wilayah yang dipisahkan Jembatan Kaligede ini ditutup sementara," kata Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Temanggung, Toifur Hadi, Senin, 1 Januari 2024.

Sementara ini warga dari dua wilayah tersebut harus memutar melalui Jalan Pahlawan atau lebih jauh kurang lebih 3 kilometer jika akan menuju Giyanti, maupun Purworejo.  
 
Selain itu, longsor juga berdampak pada aliran pipa PDAM, karena terputus, sehingga mengganggu pelayanan air kepada pelanggan di wilayah sekitar. Saat ini, pondasi jembatan pun terancam longsor, jika tidak segera diperbaiki.  

Ketua RT 3 RW 2 Kelurahan Giyanti Fandi Kurniawan Widodo, menjelaskan kronologi kejadian longsor itu bermula dari hujan lebat yang mengakibatkan saluran irigasi tidak mampu menahan debit air, sehingga meluap menuju jalan raya di sekitar Jembatan Kaligede. 

"Air menggerus aspal jalan dan material, sehingga mengakibatkan longsor," katanya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Meilikhah)