Deretan Aplikasi Penghasil Uang 2026 yang Langsung Cair

Ilustrasi aplikasi penghasil uang. Foto: MAGER.

Deretan Aplikasi Penghasil Uang 2026 yang Langsung Cair

Husen Miftahudin • 13 January 2026 15:00

Jakarta: Tren aplikasi penghasil uang di 2026 saat ini tengah digandrungi sebagian masyarakat lantaran sebagai satu cara ampuh mengisi dompet yang tengah menipis. Selain menyesuaikan dengan hiburan dikala suntuk, ternyata bisa sambil mencari keuntungan dan dapat dicairkan.

Beberapa aplikasi ini rupanya dapat dengan mudah Anda jumpai di Play Store dan App Store resmi tanpa perlu risau dengan aplikasi scam. Berbagai penawaran aplikasi ini mulai dari konsisten aktivitas ringan seperti bermain game, kuis, hingga membaca artikel.
 

5 Aplikasi penghasil cuan di 2026


Berikut lima aplikasi penghasil cuan yang dapat Anda jadikan sebagai alternatif di kala dompet kering melansir Medcom.id.
 

1. MAGER

Anda bisa mendapatkan poin dengan memainkan berbagai pilihan mini-game santai yang nantinya dapat ditukarkan menjadi saldo dompet digital seperti DANA.
 

2. ISUL

Aplikasi ini cocok bagi penyuka asah otak karena memberikan imbalan melalui kuis-kuis interaktif yang mudah diikuti setiap hari.
 

3. Tap Coin

Mengusung konsep misi harian dan permainan sederhana, aplikasi ini juga menyediakan fitur roda keberuntungan untuk mempercepat pengumpulan poin.
 

4. Cashzine

Memberikan peluang bagi pengguna untuk tetap produktif sambil membaca artikel dan berita, di mana setiap aktivitas membaca akan dikonversi menjadi poin.
 

5. Make Money

Fokus pada penyelesaian tugas-tugas praktis serta pengisian survei singkat tanpa perlu melakukan deposit di awal.
 
Baca juga: Main Game Dapat Saldo DANA! Ini Caranya


(Ilustrasi aplikasi penghasil uang. Foto: dok Shopee)
 

Tips dan saran


Sebelum memulai, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan:
 

1. Selektif memilih gim

Pastikan untuk men-download gim hanya dari toko aplikasi resmi seperti Play Store atau App Store. Periksa ulasan dari pengguna lain untuk memastikan kredibilitas gim tersebut.
 

2. Tidak tergiur janji berlebihan

Waspadai gim atau aplikasi yang menjanjikan penghasilan besar dengan waktu singkat. Penghasilan dari gim ini umumnya bersifat tambahan dan membutuhkan konsistensi.
 

3. Pahami syarat penarikan

Setiap gim memiliki batas minimal penarikan (withdrawal threshold) yang berbeda-beda. Pahami syarat ini sebelum mulai bermain.
 

4. Utamakan hiburan

Ingatlah fungsi utama gim adalah sebagai hiburan. Jadikan penghasilan tambahan sebagai bonus, bukan tujuan utama. (Shandayu Ardyan Nitona Putrahia Zebua)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Husen Miftahudin)