Menteri Ekraf Dorong Desain Grafis Jadi Fondasi Penguatan Ekosistem Kreatif

Menekraf Teuku Riefky Harsya membuka ADGI Design Week 2025 di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, Rabu, 19/10/2025. Istimewa

Menteri Ekraf Dorong Desain Grafis Jadi Fondasi Penguatan Ekosistem Kreatif

Al Abrar • 20 November 2025 16:34

Jakarta: Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif Teuku Riefky Harsya resmi membuka ADGI Design Week 2025 di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, pada Rabu, 19 November 2025. Ia menegaskan bahwa desain grafis memiliki peran strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif nasional.

Dalam sambutannya, Teuku Riefky menyebut ADGI Design Week sebagai momentum memperkuat subsektor desain yang menjadi salah satu kontributor penting terhadap PDB Ekraf.

“ADGI Design Week menunjukkan bagaimana kapasitas kreatif Indonesia terus berkembang. Kegiatan ini penting untuk memacu pertumbuhan industri kreatif yang semakin pesat,” ujar Teuku Riefky.

Desain sebagai Pilar Ekosistem Kreatif


Acara yang berlangsung pada 19–23 November itu menghadirkan ruang temu bagi kreator, akademisi, pelaku industri, serta masyarakat. Mengusung tema Poliformat, ADGI Design Week 2025 menekankan keragaman praktik desain sebagai elemen strategis penguatan ekosistem kreatif.

Teuku Riefky mengungkapkan sejumlah capaian sektor ekonomi kreatif, termasuk realisasi investasi pada semester pertama yang telah mencapai 66 persen dari target RPJMN serta pertumbuhan ekspor berbasis KBLI yang mendekati 50 persen.

“Sektor ekraf juga menyerap 27,4 juta tenaga kerja, melampaui target akhir tahun 25,5 juta orang. Penguatan kapasitas, inovasi digital, dan ruang ekspresi publik seperti GRAFIS’25 merupakan fondasi vital bagi lompatan ekosistem kreatif menuju the new engine of growth,” kata dia.
 
Usai membuka acara, Teuku Riefky meninjau sejumlah instalasi dan area pameran, termasuk Museum DGI Panggil Saja Saya Han, GRAFIS’25, Brand & Type, serta Sinestesia by ParagonCorp. Visitasi tersebut menjadi bagian dari komitmen Kemenkraf untuk melihat langsung perkembangan kurasi, praktik desain lintas medium, dan interaksi publik.

Ia menegaskan bahwa desain kini menjadi unsur penting bagi pengembangan identitas visual, interaksi digital, hingga produk kreatif.

ADGI Soroti Keragaman Ekspresi Desain


Ketua Umum ADGI Ritchie Ned Hansel menyampaikan bahwa tema Poliformat mencerminkan keragaman ekspresi desain yang berkembang di berbagai medium, dari visual digital hingga ruang publik.

“Desain adalah bahasa universal yang memudahkan ide untuk bersinggungan. Kami ingin menampilkan kekuatan kolaboratif komunitas desain Indonesia sekaligus membuka peluang kolaborasi lintas negara,” ujarnya.

ADGI Design Week 2025 menghadirkan tiga program utama, yakni, Pameran desain, meliputi GRAFIS’25, Museum DGI Panggil Saja Saya Han, Brand & Type, dan Sinestesia by ParagonCorp. Talkshow, menampilkan pemikiran para praktisi desain, akademisi, dan pelaku industri kreatif. Serta, lokakarya, seperti The Design Buffet Experience dan Transforma-type, yang membuka ruang eksplorasi bagi desainer muda dan masyarakat umum.

Di akhir rangkaian, ADGI juga akan memaparkan perkembangan ekosistem desain grafis nasional, termasuk tren visual terbaru, dinamika pasar kreatif urban, serta peluang memperkuat posisi desainer Indonesia di tingkat global.

Turut mendampingi Menteri Ekraf, Deputi Bidang Kreativitas Budaya dan Desain Yuke Sri Rahayu. Hadir pula Wali Kota Bogor Dedie Abdu Rachim.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Al Abrar)