Gelombang Tinggi hantam Pesisir Pantai Pasir Padi. Dokumentasi/ Media Indonesia
Pangkalpinang: Gelombang pasang besar air laut atau rob melanda kawasan pesisir kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Selasa, 14 Januari 2024. Wilayah Pesisir Pantai Pasir Padi yang merupakan Destinasi wisata terdampak paling parah.
Tingginya gelombang luat yang melewati talud menghantam akses lalulintas dan membawa material pasir hingga menutupi badan jalan di kawasan wisata tersebut.
Akibat cuaca ekstrem juga berdampak pada pedagang di kawasan wisata ini, puluhan warga terpaksa menutup lapak dagangan mereka untuk sementara waktu.
Roni, Salah Satu warga di pesisir Pantai Pasir Padi mengatakan gelombang tinggi akibat pasang air laut atau Rob ini sudah terjadi dua hari.
Tingginya gelombang menurutnya membawa materi pasir dan air laut juga masuk ke rumah warga setempat, yang menyebabkan kediaman masyarakat terendam banjir dan pasir.
"Banyak Pasir dan air di dalam rumah, kebetulan rumah saya juga warung, jadi saya tidak berjualan dulu," kata Roni di Pangkalpinang.
Kendati demikian menurutnya ia bersama sejumlah warga lainya tetap memilih bertahan di dalam rumah, untuk menjaga harta benda mereka, sembari menunggu banjir reda. "Biasanya banjir akan surut seiring surutnya air laut, makanya kami tetap dirumah," jelasnya.
Sementara Bhabinkamtibmas Kelurahan Temberan Kota Pangkalpinang, Bripka Julianto, mengatakan pihaknya terus melakukan patroli ke rumah-rumah warga yang terdampak gelombang tinggi.
Selain itu pihaknya juga mengimbau warga untuk tetap waspada, begitu pula wisatawan untuk sementara jangan ke pantai dulu.