Suami Komisioner KPU RI Maju Pilkada 2024, Perludem: Ada Konflik Kepentingan

Ilustrasi. Medcom.id

Suami Komisioner KPU RI Maju Pilkada 2024, Perludem: Ada Konflik Kepentingan

Yakub Pryatama • 5 September 2024 14:34

Jakarta: Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Betty Epsilon Idroos telah mendeklarasikan diri sebagai istri dari Zulkarnain Awat Amir yang merupakan calon bupati Maluku Tengah pada Pilkada Serentak 2024. Direktur Eksekutif Pembina Pemilu untuk Demokrasi (Perludem) Khoirunnisa Nur Agustyati menilai ini menjadi konflik kepentingan meskipun Betty sudah mengundurkan diri sebagai Koordinator Wilayah Maluku.

“Konflik kepentingan tentu ada di Ibu Betty, karena beliau anggota KPU RI,” tegas Ninis kepada Media Indonesia, Kamis, 5 September 2024.
 

Baca Juga: 

Pejabat Maju Pilkada Bantul Diingatkan Segera Mengundurkan Diri


Ninis mengatakan memang tidak ada larangan pasangan dari anggota KPU mencalonkan diri di pilkada. Namun, Ninis mengingatkan KPU RI adalah penanggung jawab akhir dari pelaksanaan pilkada.

Menurut dia, Betty bisa memilih untuk non-aktif sementara sebagai Komisioner KPU RI hingga Pilkada 2024 selesai. Hal ini untuk menghindari adanya konflik kepentingan.

“Tapi setidaknya yang paling minimal dilakukan adalah deklarasi ke publik, bahkan seharusnya itu sudah dilakukan saat sebelum pendaftaran,” ujar Ninis.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Achmad Zulfikar Fazli)