Pengamat Politik yang juga Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi mengatakan, tujuh bulan jelang Pilpres, elektabilitas Prabowo Subianto masih lebih unggul dibandingkan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.
Berdasarkan hasil survei, Bacapres Koalisi Perubahan Anies Baswedan unggul di kelompok super tua, sementara Ganjar Pranowo unggul di Generasi X dan Prabowo unggul di generasi Z, Milenial dan generasi Baby Boomers.
"Untuk Mas Anies unggul di kelompok super tua, tapi Ganjar unggul di genarasi X, usia 43-58 tahun, sementara Pak Prabowo unggul di tiga kelompok generasi, yaitu generasi Z, generasi Milenial dan generasi Baby Boomer,"
Dalam hasil survei tersebut, Burhan juga mengatakan bahwa Jokowi efek tidak berkorelasi dengan pemilih Prabowo di Pilpres 2024.
(M. Khadafi)