13 August 2025 12:39
Kekayaan ragam sinema asli Indonesia seperti mistisme, horor, drama, dan juga fiksi ilmiah disajikan kepada para penonton Rusia di Kota Moskow. Warga Rusia juga antusias menikmati film-film Indonesia yang ditampilkan di layar lebar di ibu kota Rusia.
Sejumlah film Indonesia dari berbagai genre disajikan kepada para penonton Rusia di Kota Moskow. Pemutaran film yang berlangsung selama tiga hari ini merupakan bagian dari Festival Film Indonesia yang diselenggarakan oleh Roskino pada 1 hingga 3 Agustus 2025, yang didukung oleh Kementerian Kebudayaan Rusia dan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Moskow.
Pemutaran film yang berlangsung selama tiga hari ini merupakan bagian dari festival film Indonesia yang digelar oleh Roskino di salah satu gedung bioskop terbaik di ibu kota Rusia, Illusion. Roskino adalah organisasi pemerintah yang mewakili industri konten audio visual Rusia di festival dan pasar film internasional dengan dukungan Kementerian Kebudayaan Rusia dan KBRI Moskow.
Program Festival Film Indonesia di Rusia mencakup lima film: drama psikologis Bestiary, film fiksi ilmiah Skull, komedi mistis The Boy with Moving Image, film fantasi Spaces Underlined, dan film horor Nightmare.
Baca juga: Kolaborasi Festival dan Digital Diperlukan untuk Bangun Masa Depan Film Nasional |