24 January 2026 16:59
Jakarta: Pengacara Zakir Rasyidin secara resmi merilis lagu single perdananya, berjudul 'Jalan Hidup'. Lagu tersebut diciptakan oleh musisi Doadibadai Hollo, atau yang biasa dikenal Badai eks Kerispatih.
Menurut Badai, karakter dan penghayatan Zakir dinilai sesuai dengan lirik lagu pop 'Jalan Hidup' yang sarat makna.
"Saya pun sebagai produser musik lagu juga, saya enggak mau juga kecemplung di dalam projek yang menyulitkan saya juga, gitu kan, karena kan terus terang saya juga bikin lagu kan ada kredibilitas saya yang saya pertaruhkan untuk orang yang menyanyikan lagu saya. Jadi saya pikir saya tidak ada masalah yang krusial di dalam suara," ujar Badai, dalam program Selamat Pagi Indonesia Metro TV, Sabtu, 24 Januari 2026.