BP2MI: Sindikat TPPO Tak Tersentuh Karena Bekingan Oknum

5 July 2023 10:26

Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) mengungkapkan sindikat perdagangan orang tidak tersentuh selama bertahun-tahun lantaran dibekingi oleh oknum aparat, mulai dari TNI, Polri, kementerian/lembaga termasuk oknum BP2MI sendiri. 

"Sudah dari tiga tahun lalu saya katakan bahwa kenapa mereka (Sindikat TPPO) menjadi kelompok yang untouchable di negeri ini karena selalu di-backing oleh oknum-oknum yang memiliki atributif-atributif kekuasaan," kata Kepala BP2MI Benny Rhamdani di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Selasa 4 Juli 2023. 

Benny juga mengakatan, bisnis perdagangan orang ini telah terjadi bertahun-tahun. Perputaran uangnya bahkan mencapai ratusan miliar. 

"Ratusan miliar perputaran uang yang diduga berasal dari sindikat penempatan ilegal," kata Benny. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Sofia Zakiah)