HUT ke-27, Bank Mandiri Gelar Livin’ Fest Bandung 2025

24 October 2025 22:05

Bank Mandiri menggelar Livin’ Fest Bandung 2025 di Atrium Trans Studio Mall Bandung, Jawa Barat, pada 23—26 Oktober 2025. Festival ini digelar dalam rangka memperingati HUT ke-27.

Dengan mengusung tema 'Sinergi Membangun Negeri', Mandiri Livin' Fest Bandung 2025 dibuka langsung oleh Regional CEO Region VI Jawa Barat Nila Mayta Dwi Rihandjani beserta Wali Kota Bandung Muhammad Farhan, Perwakilan Bank Indonesia Jawa Barat dan Perwakilan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Festival ini menjadi wujud nyata sinergi antara pemerintah, sektor perbankan, UMKM, dan industri kreatif. Tujuannya untuk mendorong akselerasi pertumbuhan ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan.

Mandiri Livin' Fest Bandung 2025 menghadirkan lebih dari 150 tenant dari berbagai sektor. Mulai dari kuliner, fesyen, wastra kriya, kecantikan, otomotif, properti, hingga lifestyle.
 


Beragam promo menaik ditawarkan khusus di event 27 tahun Bank Mandiri di antaranya program Mandiri Auto yang menawarkan suku bunga mulai dari 1,27 persen fixed satu tahun dengan cashback hingga 2,7 juta rupiah. Penawaran harga spesial dan promo eksklusif lainnya diberikan bagi nasabah yang menggunakan Kartu Kredit, Debit, serta QRIS Livin’ by Mandiri.

Selain itu pengunjung pun akan disuguhi rangkaian panggung hiburan, di antaranya penampilan Padi Reborn, Vierratale, dan musisi kenamaan lainnya. Kegiatan olahraga Fun Run 2,7K dan 5K turut menambah semarak festival ini.

Regional CEO Bank Mandiri Region VI, Jawa Barat Nila Mayta Dwi Rihandjani mengatakan melalui Livin’ Fest, Bank Mandiri membangun ekosistem kolaboratif. Tujuannya adalah mempertemukan pelaku usaha lokal dengan pasar yang lebih luas, untuk mendorong pertumbuhan ekonomi produktif yang berpotensi menciptakan lapangan kerja dan memperluas akses layanan finansial.

"Kita berkolaborasi dengan semua, termasuk juga dengan lembaga-lembaga pemerintah. Jadi, kita lihat di sini bukan cuma swasta, kita juga mengundang BUMN untuk pameran dan lembaga," kata Nila, dikutip dari tayangan Top News, Metro TV, Jumat, 24 Oktober 2025. 

Melalui Livin’ Fest Bandung, Bank Mandiri berharap dapat mempertegas perannya sebagai mitra strategis pemerintah. Hal ini dilakukan guna mendorong pemerataan ekonomi melalui inovasi finansial, dukungan pembiayaan, dan pemberdayaan masyarakat.

Tidak hanya di Bandung, event ini juga akan digelar di sejumlah kota besar lainnya seperti Jakarta, Medan, Palembang, Surabaya, Denpasar, Makassar, Balikpapan, Semarang, dan Jayapura.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Silvana Febiari)