Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi 3 Kali, Tinggi Kolom Abu Capai 900 Meter

14 March 2025 13:45

Gunung Lewotobi Laki-Laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), erupsi tiga kali pada Jumat, 14 Maret 2025. Tinggi kolom abu mencapai 900 meter dan ketinggian 1.700 meter di atas puncak kawah.

Berdasarkan keterangan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), erupsi terjadi selama enam jam. Erupsi dimulai pukul 00.00 hingga 06.00 WITA.

Data terbaru dari Pos Pengamat Gunung Lewotobi Laki-Laki pada pukul 06.46 WITA, Gunung Lewotobi kembali erupsi. Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tipis condong ke arah utara dan timur laut.
 

Baca juga: Kisah Gadis Penyandang Disabilitas Selamat dari Erupsi Lewotobi Laki-laki

Sementara itu, banjir lahar dingin dari puncak Gunung Api Lewotobi Laki-Laki membawa lumpur dan material kerikil ke arah Desa Nawokote. Hujan yang terus terjadi selama dua hari membuat material banjir menutupi jalan raya penghubung Desa Nawokote dan sejumlah desa di jalur pantai selatan.

Tak hanya akses jalan, sejumlah tenda pengungsi korban erupsi Lewotobi yang ditempatkan warga Desa Nawokote mulai terendam banjir. Selain itu, di tenda pengungusian Desa Konga, genangan air mulai masuk ke dalam tenda pengungsian.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Silvana Febriari)