HUT ke-1 FORMAS Gelar Doa Bersama Lintas Agama

19 October 2025 12:13

Dalam rangka merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-1, Forum Masyarakat Indonesia Emas mengelar agenda Indonesia Berdoa. Sebuah acara yang menampilkan doa dari enam agama, yang resmi diakui di Indonesia. 

Acara Indonesia Berdoa dibuka oleh Ketua Pembina FORMAS, Hashim Djojohadikusumo. Dalam sambutannya, Hashim menyebut, situasi dunia kini tidak baik-baik saja, termasuk Indonesia. Oleh karena itu, sudah saatnya berserah diri kepada Tuhan Yang Maha Esa. 
 

Baca juga: Dibutuhkan Masyarakat, Gerakan Peduli Anak Sekolah Didukung Penuh


Sementara itu, Ketua Umum FORMAS, Yohanes Handojo Budhisedjati menyatakan, tema ‘Indonesia Berdoa: Bersatu, Berkeadilan, dan Sejahtera Melalui Semangat Kolaborasi’ merupakan harapan dalam doa FORMAS. Dengan doa tersebut, FORMAS mengharapkan kembalinya persatuan bangsa Indonesia dan mengembalikan semangat kebersamaan bangsa. 

“Kita perlu bersujud kembali, kita perlu benar-benar melihat hati nurani kita, apakah yang kita siarkan, yang kita beritakan, yang kita lakukan adalah panggilan hati nurani atau panggilan kepentingan-kepentingan kita.” kata Ketua Umum FORMAS, Yohanes Handojo Budhisedjati, dikutip dari tayangan Headline News, Metro TV, Minggu, 19 Oktober 2025.

“Inilah waktunya untuk kita melihat diri ke dalam, menyerahkan diri kita kepada Tuhan, bahwa kita tahu bahwa Indonesia bisa mencapai Indonesia Emas apabila kita bersatu.” ucapnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Nopita Dewi)