27 August 2025 10:29
Pemerintah berencana membangun 500 rumah sakit berkualitas di seluruh Indonesia. Pembangunan ini merupakan upaya pemerataan layanan kesehatan untuk seluruh warga Indonesia. Presiden Prabowo Subianto kembali menyuarakan tekadnya untuk melakukan pemerataan pelayanan kesehatan bagi seluruh warga Indonesia, saat meresmikan Gedung Layanan Terpadu Institut Neurosains Nasional Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RSPON) Mahar Mardjono di Jakarta Timur pada Selasa, 26 Agustus 2025.
Presiden menyebut, masyarakat harus bisa mendapat pelayanan kesehatan yang terbaik secara cepat. Salah satu misi besarnya, yakni membangun 500 rumah sakit berkualitas yang tersebar di seluruh kabupaten di Indonesia.
"Saya juga target dalam empat tahun ini kita harus membangun 500 rumah sakit di setiap kabupaten yang kualitasnya sangat tinggi," kata Presiden Prabowo Subianto, dikutip dari tayangan Metro Pagi Primetime, Metro TV, Rabu, 27 Agustus 2025.
Baca juga: Menkes: Nasib Iuran BPJS Kesehatan 2026 Bergantung Sri Mulyani |