29 March 2025 09:41
Para pemudik yang melintasi Jalur Pantura Jawa Barat hingga Jawa Tengah harus berhati-hati karena banyak ruas jalan yang rusak dan berlubang. Di sejumlah titik, lubang jalan cukup lebar dan dalam sehingga sangat membahayakan pengendara, terutama pengendara sepeda
motor.
Para pemudik yang melintas di Jalur Pantura, Cirebon Jawa Barat, mengeluhkan banyaknya ruas jalan yang rusak dan berlubang. Para pemudik mengaku menemukan ruas jalan berlubang saat melintas beberapa kota di Jawa Barat, termasuk Subang dan Cirebon.
Di Cirebon, ruas jalan berlubang banyak terlihat di kawasan Palimanan. Lubang jalan dengan kedalaman 10-15 cm terlihat di kedua jalur, baik dari arah Jakarta maupun dari arah sebaliknya.
"Banyak banget (jalan rusak) dari Cikarang sampai Karawang pokoknya. Cirebon juga masih ada, cuma enggak terlalu banyak," ujar pengemudi bernama Supri, baru-baru ini.
Baca juga: Hati-Hati, Banyak Jalur Mudik Rusak hingga Terendam Banjir Rob |