NEWSTICKER

Cak Imin Ajak Masyarakat Menyoraki Pelaku Curang dalam Pemilu

N/A • 14 November 2023 15:56

Jakarta: Bakal calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengajak masyarkat untuk menyoraki pihak yang ingin berbuat curang dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Masyarakat diminta perannya untuk mengawasi.

"Kalau ada yang nakal, tolong disorakin. Kalau ada yang tackling, tolong disorakin. Kalau ada yang main curang, tolong disorakin," kata Muhaimin di Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 14 November 2023.

Cak Imin mengibaratkan Pemilu 2024 sebagai pertandingan sepak bola. Penonton akan menyoraki pemain lawan jika kedapatan berbuat curang.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu berharap penonton atau rakyat dapat menikmati pertandingan secara live. Ia meminta setiap masyarakat menggunakan kamera untuk memotret setiap kenakalan.

"Gunakan kamera Anda semua memotret supaya keluar kartu kuning atau merah untuk pemain yang nakal," ujarnya.

Penyelenggara pemilu juga diibaratkan sebagai wasit yang mendapat sertifikat FIFA. Cak Imin menegaskan bakal melaporkan bila penyelenggara pemilu bermain curang.

"Kalau Anda wasit merangkap bermain, sekaligus pemain, saya tidak segan-segan melaporkan ke FIFA. Jadilah wasit yang objektif, jadilah wasit yang benar-benar bisa membawa hasil pemilu yang membanggakan," ucapnya.


Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Gervin Nathaniel Purba)