Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke pasar tradisional Grogolan Baru, Kota Pekalongan, Jawa Tengah. Kunjungan Jokowi ini untuk mengecek harga kebutuhan pokok di pasar tersebut
Jokowi pun menunjuk Ganjar Pranowo saat menyapa pedagang dan warga. Hal itu dilakukan di sela kunjungannya.
Para warga dan pedagang di pasar menyambut histeris gestur Jokowi yang menunjuk Ganjar Pranowo yang hadir bersama Prabowo saat kunjungan presiden ke pasar tradisional Grogolan Baru Pekalongan.
Tampak kedekatan Ganjar dan Prabowo walaupun keduanya sama-sama maju menjadi bakal calon presiden di Pemilu 2024.