DPD NasDem Bojonegoro Salurkan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kekeringan

14 August 2023 17:49

DPD Partai NasDem Bojonegoro menyalurkan bantuan air bersih untuk masyarakat yang mengalami krisis air bersih. Memasuki musim kemarau ini, ribuan warga di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur dilanda kekeringan. 

Bantuan air bersih disalurkan oleh DPD NasDem di Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Bojonegoro, Jatim. Bantuan ini diharapkan bisa meringankan beban masyarakat desa dalam memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari. 

Berdasarkan BPBD Kabupaten Bojonegoro, memasuki pertengahan bulan Agustus 2023 ini sudah ada 10 desa mengalami kekeringan akibat musim kemarau. Mata air resapan di sumur milik warga sudah mengering.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Heru Nazar)