Surya Paloh Tegaskan Koalisi Perubahan Tetap Solid
N/A • 22 May 2023 20:06
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh meyakini soliditas Koalisi Perubahan tidak akan terganggu. Surya Paloh tidak sedikitpun ragu dengan kelanjutan Koalisi Perubahan dan menyebut kawan koalisi akan semakin bertambah.
"Kami berdua masih konsisten dengan seluruh niat baik yang ada, pikiran-pikiran kami ada, InshaAllah kita akan atasi permasalahan itu," kata Surya Paloh dalam konferensi pers peresmian Kantor DPW Partai NasDem Bangka Belitung, Senin (22/5/2023).
Surya Paloh percaya bahwa Tuhan akan membantu orang-orang yang memiliki niat baik. Ia tidak khawatir meski Koalisi Perubahan diterpa isu koalisi goyah.
"Saya yakin melihat cahaya terang di depan. Kawan semakin banyak, musuh semakin sedikit. Itu yang saya ingin, bukan sebaliknya," ungkap Surya Paloh
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh meresmikan Kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Bangka Belitung, Minggu (21/5/2023). Peresmian kantor tersebut juga dihadiri oleh bakal calon presiden, Anies Baswedan.
Dalam kesempatan itu, Surya Paloh berharap kantor DPW di Bangka Belitung dan seluruh provinsi tak hanya menjadi rumah untuk menyusun strategi pemenangan pemilu. Tetapi juga dapat dimanfaatkan bagi pengembangan masyarakat setempat.
(Silvana Febriari)