6 May 2025 12:34
PBSI menyambut kepulangan tim Piala Sudirman 2025 yang baru tiba di Tanah Air pada Senin malam, 5 Mei 2025. Apresiasi ini diberikan atas perjuangan tim bulu tangkis Indonesia di ajang Piala Sudirman yang berlangsung di Tiongkok.
Kekalahan tim bulu tangkis Indonesia atas Korea Selatan 2-3 pada Sabtu lalu, 3 Mei 2025, kerap mengukir sejarah yang membanggakan. Meski kesedihan juga turut serta dalam terhentinya Tim Merah Putih, daya juang yang besar dari para atlet dan absennya para pemain kunci dari pertandingan menjadikan hasil ini sebagai torehan yang sangat baik.
Dalam pertandingan ini, Indonesia berhasil meraih medali perunggu dan membawanya pulang ke Indonesia.
Ketua PBSI, Komjen Pol M Fadil Imran menyampaikan apresiasinya terhadap perjuangan dari skuad badminton yang telah mengerahkan seluruh kemampuan mental dan fisik mereka dalam pertandingan ini. Ia pun menambahkan, pencapaian tim yang telah menembus hingga babak semifinal Piala Sudirman juga menjadi kado untuk ulang tahun PBSI ke-74.
| Baca juga: Kejurnas Balap Sepeda Downhil Series Pertama Digelar di Ternadi Park Kudus |