7 January 2026 23:12
Warga Jorong Tepi, Nagari Situjuah Batua, Kecamatan Situjuah Limo Nagari, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat, dihebohkan dengan kemunculan lubang raksasa atau sinkhole di tengah area persawahan, Rabu 7 Januari 2026.
Fenomena ini menjadi viral dan menarik perhatian karena lubang tersebut dipenuhi air yang sangat jernih dan berwarna kebiruan. Lokasi kejadian pun mendadak ramai dikunjungi warga yang penasaran ingin melihat fenomena alam tersebut.
Penemuan sinkhole bermula saat seorang petani setempat sedang menggarap sawah. Tiba-tiba terdengar bunyi dentuman yang sangat keras. Saat dicek, tanah sawah telah amblas membentuk lubang besar yang mengeluarkan air.
| Baca juga: Kasus Pungli Ratusan Juta Rupiah di SMKN 4 Kendari Diselidiki |