Politikus Partai Demokrat Berharap Jokowi Bisa Menaungi Seluruh Parpol
N/A • 12 May 2023 13:39
Presiden Jokowi sebagai "wasit" dalam pilpres dinilai terlalu dalam mencampuri urusan Pilpres 2024. Jokowi justru diminta untuk menaungi seluruh parpol yang ada.
"Sebagai pembina politik, Jokowi harusnya menaungi seluruh partai politik," ucap politikus Partai Demokrat, Renanda Bachtar, dalam program Kontroversi Metro TV, Kamis (11/5/2023).
Renanda menilai sikap Jokowi jelas condong ke salah satu sisi koalisi. Hal itu dibuktikan dengan ia mengendorse beberapa nama untuk maju sebagai bacapres maupun bacawapres di 2024.
Bahkan, Jokowi sempat melakukan pertemuan dengan enam parpol di Istana. Terlebih tidak ada Partai NasDem di dalam pertemuan tersebut.
Kendati demikian, Renanda masih berharap Jokowi tidak bermain dengan satu atau dua nama bakal capres dan cawapres untuk maju di Pilpres mendatang. Ia khawatir niat baiknya justru dikotori oleh sumber daya manusia yang tidak bertanggung jawab.
"Kekuatan dan sumber daya beliau (Jokowi) tidak bisa kita pungkiri, jangan sampai (kekuatannya) disalahartikan," ungkap Renanda.
(Heri Dwi Okta R)