Jakarta: Saat ini musim hujan, seringkali disertai fenomena petir yang indah, namun juga mengakibatkan potensi bahaya bagi peralatan elektronik di rumah. Lonjakan listrik akibat sambaran petir, dapat menyebabkan kerusakan pada perangkat elektronik.
Berikut daftar barang elektronik yang harus dicabut jika hujan petir:
1. Televisi (TV)
Televisi adalah salah satu perangkat paling rentan terhadap kerusakan akibat petir. Sambarannya dapat menyebabkan daya tinggi yang merusak komponen internal TV sehingga merembet ke perangkat lain yang terhubung.
2. Komputer/PC
Komputer, desktop, maupun laptop yang sedang terhubung dengan pengisi daya, sangat sensitif terhadap arus listrik. Petir dapat merusak komponen bahkan sampai data yang tersimpan di perangkat tersebut.
3. Mesin Cuci dan Kulkas
Mesin cuci dan kulkas juga berisiko tinggi. mesin dan komponen elektronik pada perangkat ini bisa rusak parah akibat lonjakan tegangan listrik akibat sambaran petir.
4. Router dan Modem Internet
Perangkat jaringan seperti router dan modem adalah jembatan koneksi internet, sehingga petir dapat merusak perangkat tersebut. Melalui internet yang terhubung dengan listrik, perangkat tersebut juga dapat merambat melalui kabel telepon atau ethernet ke perangkat lain yang terhubung.
5. Pemanas Air dan AC
Perangkat tersebut memiliki elemen pemanas atau kompresor yang terhubung dengan listrik yang rentang terhadap lonjakan listrik. Selain kerusakan pada komponen, terdapat potensi kebakaran, jika lonjakan daya sangat besar.
Saat petir menyambar, ia dapat menghasilkan lonjakan tegangan listrik yang sangat tinggi dalam hitungan milidetik. Beberapa perangkat elektronik hanya dirancang untuk beroperasi pada tegangan tertentu, sehingga jika melebihi tegangan tersebut, dapat mengakibatkan kerusakan permanen
Mencabut colokan sebelum petir menyambar adalah solusi paling efektif untuk memutuskan jalur fisik lonjakan listrik terhadap perangkat. Penggunaan pelindung lonjakan listrik memang membantu, tapi mencabut colokan tetap menjadi keputusan terbaik.
Saksikan
MTVN Lens lainnya hanya di
Metrotvnews.com.
(Kelvin Yurcel)