Jalan Masuk ke Rumah Pribadi Ferdy Sambo Ditutup

7 August 2022 17:34

Pada Minggu (7/8/2022), suasana rumah dinas mantan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo di Kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan terlihat sepi. Sementara jalan masuk ke rumah pribadi Irjen Pol Ferdy Sambo yang biasanya bisa diakses oleh publik kini tertutup rapat. 

Terlihat tak ada penjagaan ketat serta aktivitas apapun di sekitar rumah dinas Ferdy Sambo. Hal serupa juga terlihat di rumah pribadi Ferdy Sambo. Hanya ada sekuriti yang membatasi siapa saja yang boleh memasuki area tersebut. Belum diketahui secara pasti siapa saja yang ada di dalam rumah pribadi Ferdy Sambo.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Silvana Febriari)