BKNDI Tinjau Pelaksanaan Program MBG di SDN Cimahpar 3 Kota Bogor

15 January 2025 18:45

Sosialisasi dan pembagian Makan Bergizi Gratis yang didukung oleh Badan Komunikasi Nasional Desa se-Indoneaia (BKNDI) berlangsung di SDN Cimahpar 3 Kota Bogor. Proses pendistribusian Makan Bergizi Gratis ini berlangsung sejak pukul 09.30 WIB.

Ketua Umum BKNDI, Isra Sanaky mengungkapkan pihaknya berperan untuk membantu pemerintah dalam pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG). 

"BKNDI ingin membantu pemerintah dalam aspek sosialisasi program Makan Bergizi Gratis, supaya sekolah-sekolah itu bisa menikmati program Makan Bergizi Gratis yang memang dicanangkan oleh Bapak Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia," ungkap Isra Sanaky usai meninjau program Makan Bergizi Gratis di SDN Cimahpar 3 Kota Bogor.
 

Baca: Ketua Baznas Tegaskan Zakat Bisa Digunakan untuk MBG, Asal...

Isra menambahkan terdapat tiga dapur mandiri yang telah didirikan untuk menyajikan makanan bergizi yang akan didistribusikan ke sejumlah sekolah.

Nantinya program Makan Bergizi Gratis ini tidak hanya menyasar ke sekolah negeri saja, melainkan ke sejumlah sekolah swasta.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)