Tren Belanja Online Penyebab Tanah Abang Sepi?

21 September 2023 14:23

Pasar Tanah Abang sepi, diduga kuat karena konsumen beralih ke belanja online, baik ke e-commerce, maupun social commerce. 

Diketahui, pengguna internet di Indonesia naik signifikan, terutama sejak pandemi covid-19 yaitu dari 2020-2023. Bedasarkan data we are social, kenaikan pengguna internet sampai 62 juta jiwa, yakni di 2023 sebanyak 212,9 juta jiwa. 

Selama pandemi covid-19 masyarakat terpaksa melakukan komunikasi dan aktivitas melalui layanan digital, sehingga tidak heran jika pengguna internet naik signifikan selama 4 tahun terakhir. 

Survei Google di 2022, 89% pengguna internet di perkotaan telah menggunakan e-commerce. Dari survei juga terlihat niat penggua e-commerce selama 12 bulan mendatang setelah dilakukan survei dan menunjukan 50% masyarakat berniat menggunakan e-commerce dengan frekuensi yang sama, 32% masyarakat berniat lebih banyak menggunakan e-commerce dan 18?rniat mengurangi penggunaan e-commerce. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Nopita Dewi)