Putaran Kedua Pilpres 2024: Anies vs Prabowo?

30 November 2023 20:34

Jakarta: Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi memprediksi pasangan yang masuk putaran kedua Pilpres 2024 adalah Anies-Muhaimin versus Prabowo-Gibran. Burhan menilai jika suara Prabowo-Gibran naik, itu artinya berasal dari limpahan pendukung Ganjar-Mahfud.

Sigi Polling Institute menyebutkan suara Ganjar-Mahfud memang melorot dari 29% menjadi 24%. Kondisi ini, menurut Burhanuddin, menunjukkan migrasi basis suara pemilih Ganjar yang berasal dari loyalis Presiden Jokowi beralih ke Prabowo-Gibran.

"Kalau Ganjar terus turun yang menikmati hanya Pak Prabowo-Gibran. Satu putaran bukan hal mustahil," kata Burhanuddin dalam tayangan Primetime News, Metro TV, Kamis, 30 November 2023.

Di sisi lain, pemilih pasangan Anies-Muhaimin tetap atau naik secara landai. Burhanuddin meyakini tak akan ada pasangan yang mendapatkan suara 50% + 1. Guru Besar Ilmu Politik UIN Jakarta itu meminta masyarakat tak terburu-buru dalam mengambil kesimpulan. Masih ada waktu 75 hari masa kampanye sebelum proses pemungutan suara.

"Saya selalu mengingatkian survei hari ini hanya valid untuk memprediksi pada saat data collecting itu dilakukan," terang Burhanuddin.

Juru bicara TKN Prabowo-Gibran, Andre Rosiade, merasa bungah. Dia hakul yakin jika tren positif bisa dijaga sampai waktu pencoblosan, elektabilitas Prabowo-Gibran akan di atas 50%. Tapi, Andre juga membenarkan suara Prabowo pada 2019 kini beralih ke Anies Baswedan.

"Suara Pak Prabowo di 2019 itu 55% sudah kembali dan bertahan secara total, yang bisa diambil Mas Anies itu 45%," kata Andre.

Asisten pelatih Timnas AMIN, Jazilul Fawaid menilai pernyataan Burhan bisa dipertimbangkan oleh pasangan Anies-Muhaimin. Ia mengaku pihaknya akan terus bekerja keras untuk memenangkan Anies-Muhaimin di Pilpres 2024.

"Dari berbagai survei, pasangan AMIN yang memiliki pendukung-pendukung militan," ujar Jazilul.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Silvana Febriari)