Terlibat Penganiayaan, Mario Dandy Dikeluarkan dari Universitas Prasetiya Mulya
25 February 2023 04:17
SHARE NOW
Universitas Prasetya Mulia mengeluarkan keputusan untuk mengeluarkan Mario Dandy Satrio yang kini berstatus tersangka dalam penganiayaan terhadap David. Bahkan, pihak universitas mengecam keras tindakan tersebut.
Hal ini diketahui dari pernyataan resmi di akun Instagram Universitas Prasetya Mulia @prasmul yang berisi keputusan untuk mengeluarkan Mario sejak Kamis 23 Februari 2023. Pihak kampus juga mengecam aksi brutal Mario dan mengaku akan memantau penuh kasus tersebut.
Selain itu, Prasetya Mulya juga menyatakan prihatin atas keadaan yang dialami David dan terus berdoa untuk kesembuhannya.