Banjir Rob Masih Genangi Jalan RE Martadinata Jakarta Utara

4 January 2026 15:04

Jakarta: Banjir rob masih menggenangi ruas jalan RE Martadinata, Jakarta Utara. Ketinggian banjir rob pada Minggu, 4 Januari 2026 pagi, berkisar 25 hingga 40 centimeter, sehingga masih dapat dilalui kendaraan bermotor.

Banjir yang menggenangi kawasan tersebut sudah terjadi sejak awal tahun baru, 1 Januari. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta telah mengeluarkan peringatan kewaspadaan banjir rob hingga 7 Januari di wilayah pesisir Jakarta utara.

Terpantau sejumlah anggota Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara melakukan penyedotan air menggunakan mesin pompa. Metro TV/Henrich Terra

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Wijokongko)