NEWSTICKER

Satgas TPPU Kulik Keterangan soal Transaksi Janggal Rp189 T Kemenkeu

N/A • 11 July 2023 12:15

Satuan Tugas Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) terus melakukan penelusuran terkait dugaan transaksi janggal sebesar Rp189 triliun di lingkungan Kementerian Keuangan. Terbaru, satgas TPPU telah melakukan penghimpunan keterangan dari 36 pihak dan pemeriksaan ke 4 kota di Indonesia. 

Ketua Tim Pelaksana Satgas TPPU Sugeng Purnomo menerangkan penghimpunan dari 36 pihak dan pemeriksaan empat kota. Namun pihaknya enggan menyebut siapa saja dan kota mana saja pemeriksaan tersebut. 

Diketahui, transaksi janggal Rp189 triliun diduga berkaitan dengan importasi emas, yang jadi bagian dari pengusutan dugaan transaksi mencurigakan dengan nilai agregat Rp349 triliun. 

Sugeng mengatakan telah mengantongi sejumlah rekomendasi tindak lanjut. Salah satunya akan menggandeng pihak lainnya dalam menelusuri transaksi ini. Tujuannya, mencari kemungkinan adanya potensi tindak pidana lainnya dalam konteks transaksi mencurigakan Rp189 trilun. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Leah Alexis Laloan)