21 November 2025 12:52
Aktivis buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), berziarah ke makam Marsinah di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai ungkapan rasa syukur atas penganugerahan gelar pahlawan nasional yang diberikan Presiden Prabowo Subianto beberapa waktu lalu.
Ziarah makam ini digelar para aktivis buruh di makam Marsinah yang berada di Desa Nglundo, Kecamatan Sukomoro, Nganjuk. Ziarah diikuti Presiden KSPSI, Andi Gani Nena Wea dan keluarga Marsinah.
Rangkaian kegiatan ziarah ini meliputi doa bersama dan tabur bunga. Selain itu, para aktivis buruh dan keluarga juga menggelar tasyakuran di kediaman Marsinah.
| Baca juga: Puputan Margarana 20 November 1946: Pertempuran I Gusti Ngurah Rai Melawan Belanda |