NEWSTICKER

Sidang Pembacaan Tuntutan Richard Eliezer Ditunda

N/A • 11 January 2023 10:32

Sidang pembacaan tuntutan Richard Eliezer sebagai terdakwa kasus pembunuhan Brigadir J, ditunda hingga pekan depan. Jaksa menyebut, saat ini tuntutan Richard Eliezer belum selesai disusun, Rabu (11/1/2023).

Wakil Ketua LPSK memaklumi jika sidang tuntutan harus ditunda pekan depan. Menurutnya, selain waktu sidang yang cukup panjang, terdapat banyak keterangan berbagai pihak yang harus disimpulkan.

"Jaksa membutuhkan waktu untuk mengakumulasi seluruh keterangan dan menjatuhkan tuntutan ke Bharada E," ujar Wakil Ketua LPSK, Erwin Patogi.

LPSK berharap, dengan diberinya waktu tambahan satu minggu, Jaksa dapat memperhatikan dan membuat kesimpulan yang objektif berdasarkan fakta persidangan. Edwin Partogi menyebut, Richard Eliezer selaku JC, ada tiga kemungkinan yang akan diterima, hanya dipidana percobaan, dapat pidana khusus, bahkan dipidana dengan hukuman yang paling ringan.

Selain itu, Edwin menghargai tuntutan yang diberikan Hakim dan Jaksa kepada Richard Eliezer. Namun, dirinya hanya meminta Jaksa yakin untuk memberikan tuntutan tersebut.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Heri Dwi Okta R)