25 September 2023 12:01
Bank Sentral Amerika Serikat atau The Fed akan mengurangi 300 karyawannya di 2023 ini. Seorang juru bicara The Fed mengatakan pengurangan karyawan ini merupakan kombinasi antara PHK, pensiun, dan membiarkan sejumlah posisi kosong.
Jumlah orang yang dikurangi ini sebenarnya tergolong kecil, jika dibandingkan jumlah karyawan The Fed yaitu 21 ribu pegawai di 12 bank sentral regional. Ada 350 karyawan yang bekerja di Washington.
Namun hal ini jarang terjadi. Apalagi jumlah karyawan The Fed selalu berkembang sejak tahun 2010 seiring dengan perluasan agenda kebijakan dan dampaknya pada perekonomian.
The Fed akan fokus pada staf dari 12 bank sentral regional the fed, terutama pada pekerja di bidang teknologi informasi. Sebab telah terjadi efisiensi software menggunakan cloud.
PHK ini juga mengancam beberapa posisi yang terkait dengan proses sistem pembayaran yang saat ini sedang dalam proses konsolidasi.