1 January 2026 14:12
Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmen penuh pemerintah dalam menangani dampak bencana banjir bandang dan tanah longsor yang melanda wilayah Sumatra. Presiden menjanjikan bahwa negara akan menanggung seluruh perbaikan rumah warga yang terdampak, tanpa terkecuali.
Pemerintah telah menyiapkan dana khusus untuk membantu pemulihan infrastruktur pemukiman korban bencana. Presiden menekankan bahwa baik kerusakan skala ringan, sedang, maupun berat, semua biaya perbaikan seluruhnya akan ditanggung pemerintah.
Bagi warga yang kehilangan tempat tinggal atau rumahnya hancur total akibat terjangan banjir dan longsor, Presiden Prabowo telah menyiapkan solusi jangka panjang berupa pembangunan hunian tetap (huntap).
"Kita sudah bertekad untuk segera membangun rumah-rumah untuk mengganti rumah-rumah saudara yang hilang, yang rusak kita bantu," tegas Presiden Prabowo.
Hunian baru ini rencananya akan dibangun di atas lahan milik negara dan diberikan secara cuma-cuma kepada para korban yang membutuhkan. Langkah ini diambil agar warga yang terdampak tidak lagi merasa khawatir akan tempat tinggal mereka di masa depan.
| Baca juga: Hari Pertama di 2026, Presiden Dorong Percepatan Pembangunan Huntara |