12 August 2025 14:19
Sebuah pusat kreatif berkelanjutan di Sydney, Australia, Reverse Garbage merayakan hari jadinya yang ke-50 tahun. Bukan hanya mengurangi sampah, namun Reverse Garbage mengubahnya menjadi sebuah inspirasi.
Pusat berkelanjutan ini kian menginspirasi banyak orang untuk mendaur ulang limbah dan menukarnya dengan nilai yang berharga. Di balik dinding tua ini, produk-produk bekas seperti plastik, engsel, gulungan benang, hingga selang pemadam kebakaran bekas menemukan rumah baru.
Reverse Garbage menjadi surga bagi para seniman, pengrajin, guru, serta pelajar yang melihat nilai lebih dari barang bekas yang berharga. Di tempat inilah setiap bulannya para pelanggan membawa pulang lima ton limbah yang dapat didaur ulang menjadi produk yang mempunyai nilai.
Baca: Program Pengelolaan Sampah Berkelanjutan Kurangi Timbunan di TPA |