Apresiasi Pelanggan, Pasific Place Bagikan Hyundai Ioniq 5
N/A • 18 May 2023 15:30
Sebagai bentuk apresiasi bagi pelanggan, Pacific Place Mall menggelar program I Know You Want This: Ceremony Hyundai Ioniq 5. Tak hanya untuk memanjakan pelanggan, program ini juga untuk mendorong peningkatan infrastruktur kendaraan listrik, sesuai dengan program pemerintah.
Program undian tersebut diperuntukan bagi pelanggan setianya yang tergabung dalam Pasific Privilege, dengan hadiah utama Hyundai Ioniq 5. Bagi pelanggan setia yang beruntung, Pasific Place melakukan pengundian secara acak setiap tiga bulan, mulai dari 1 Februari-31 Oktober 2023.
Marketing Manager Pasific Place Mall, Monica Cindy Joy Nugroho mengatakan program ini merupakan wujud apresiasi bagi para pelanggan setia mall dan juga mengapresiasi tenant. Harapannya, program tersebut akan memberikan efek domino pada tingkat kunjungan dan penjualan di mall.
Deputi General Manager Pasific Place, Dadan Sobdiman juga mengatakan saat ini kenaikan trafik di Pasific Place Mall sudah menunjukkan peningkatan signifikan. Bahkan, sudah mendekati kondisi pra pandemic covid-19.
Gelaran undian mobil listrik pertama kali ini juga mendukung peningkatan infrastruktur kendaraan listrik, yang dicanangkan pemerintah dalam upaya mencapai target zero emission di 2060.
(Thirdy Annisa)