Ricuh Usai Truk Tanah Tabrak Anak di Tangerang, 22 Orang Ditangkap

9 November 2024 21:01

Puluhan truk tanah telah dievakuasi ke lokasi proyek Pantai Indah Kapuk 2, Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Banten, pascakerusuhan yang terjadi pada Kamis kemarin, 7 November 2024. 

Sejumlah warga yang penasaran terus berdatangan melihat kondisi truk yang dirusak massa. Bahkan spare part (suku cadang) truk pun dijarah oleh warga yang ada di sekitar lokasi kejadian.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan bahwa saat ini pihaknya telah mengamankan 22 orang yang diduga melakukan pengrusakan hingga penjarahan spare part truk.
 

Baca juga: Korban Kecelakaan Truk Tanah Jalani Operasi Kaki

Sementara itu, pantauan di lokasi kejadian saat ini sudah mulai kondusif. Pasalnya aparat gabungan menghentikan sementara aktivitas operasional truk di proyek PIK 2.

Dari hasil mediasi aparat gabungan, pemerintah daerah dan kepolisian, jam operasional truk tambang diminta beroperasi pada aturan sesuai dengan Peraturan Bupati Nomor 12 Tahun 2022.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)