NEWSTICKER

JLNT Casablanca Jadi Titik Tilang Manual Bagi Pengendara

N/A • 16 May 2023 11:41

Polri kembali memberlakukan sistem tilang manual di sejumlah daerah di Indonesia. Jalur Layang Non Tol (JLNT) Casablanca menjadi salah satu titik penindakan bagi pengendara yang melanggar.

Tilang manual yang dilakukan petugas mengacu para Surat Telegram ST/830/IV/HUK.6.2./2023 yang dikeluarkan Kapolri pada 12 April 2023 lalu. Surat itu berisikan informasi soal tilang manual yang akan kembali diberlakukan.

Terdapat sejumlah jalan yang akan kembali diberlakukan sistem tilang manual, salah satunya Jalan Raya Casablanca. Lokasi itu menjadi jalur padat pengendara yang berpotensi adanya pelanggar lalu lintas.

Jalur layang non tol menjadi titik petugas melakukan penilangan bagi para pengendara, terutama roda dua yang melanggar. Pasalnya, jalur itu dibuat bukan untuk sepeda motor, tetapi faktanya justru banyak pengendara roda dua yang melewati jalur tersebut.

Bagi para pengandara yang terjaring razia akan dijatuhkan sanksi berupa penyitaan SIM, STNK hingga kendaraan pemilik. Meskipun tilang manual kembali diberlakukan, tapi tilang elektronik akan tetap digunakan.
(Heri Dwi Okta R)