SD Negeri Kokap Jebol Dihantam Longsor, Aktivitas Belajar Terganggu

21 January 2026 15:35

Bencana longsor menimpa Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kokap di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Peristiwa tersebut tidak hanya merusak bangunan sekolah, tetapi juga menerjang bangunan lain yang berada di bawah area sekolah.

Longsoran tanah terjadi sepanjang kurang lebih 25 meter, membentang dari sisi barat hingga timur sekolah. Akibat kejadian ini, sejumlah fasilitas sekolah mengalami kerusakan, di antaranya ruang kelas, ruang Unit Kesehatan Sekolah (UKS), serta ruang guru.

Material longsor juga merusak aula Gedung Pusat Kegiatan Guru (PKG) yang berada di bawah lokasi sekolah hingga mengalami kerusakan cukup parah. Beberapa bagian bangunan dilaporkan jebol akibat tertimbun tanah.
 

Baca juga: BMKG Tetapkan Status Siaga Hujan Lebat di Pantura Jateng hingga Akhir Januari

Meski tidak disertai hujan saat kejadian, longsor diduga terjadi akibat kondisi tanah yang sudah jenuh oleh air di dalam rongga tanah. “Kemungkinan titik jenuh air di dalam tanah sudah penuh sehingga memicu terjadinya longsoran,” ujar Kepala Sekolah, Surohim.

Akibat bencana tersebut, aktivitas belajar mengajar di SDN Kokap terganggu. Demi alasan keselamatan, pihak sekolah terpaksa merelokasi siswa kelas 1 hingga kelas 3 ke sekolah terdekat untuk sementara waktu.

Saat ini, pihak sekolah telah mengajukan permohonan revitalisasi bangunan melalui bantuan Presiden. Perbaikan segera diharapkan dapat dilakukan agar kerusakan tidak semakin meluas dan kegiatan belajar mengajar dapat kembali berjalan normal.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Anggie Meidyana)