20 January 2026 11:31
Kabar pegawai Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Deden Maulana masih belum diketahui usai pesawat yang ditumpanginya mengalami kecelakaan. Keluarga dan kerabat berharap Deden bisa segera ditemukan.
Rumah pegawai Kementerian Kelautan dan Perikanan, Deden Maulana di kawasan Pasar Minggu terpantau masih ramai didatangi para kerabat yang datang silih berganti pada Senin, 19 Januari 2026, sore.
Mereka ikut menyampaikan rasa prihatin dan simpati atas peristiwa kecelakaan pesawat yang ditumpangi Deden di Sulawesi Selatan.
| Baca juga: Kronologi Penyebab Pesawat ATR 42-500 Hilang Kontak |